Era media sosial telah memunculkan dan membuat populer hal-hal baru, termasuk di dunia kuliner. Ada satu minuman yang popularitasnya tidak pernah tergerus zaman dan secara konsisten menjadi favorit masyarakat, yaitu minuman kopi.

Popularitas kopi kian hari kian meningkat. Hal ini dapat dibuktikan dengan keberadaan kedai kopi atau coffee shop yang menjamur. Uniknya, persepsi mengenai kebiasaan minum kopi kini sudah mengalami pergeseran. Tidak hanya sebagai kebiasaan sehari-hari yang umum, namun sudah menjadi lifestyle yang dianggap keren.


Tapi tahukah kamu kalau di abad ke-15, bangsa Arab biasa menjadikan kebiasaan minum kopi sebagai pengganti anggur? Masih banyak fakta unik sejarah kopi yang sangat menarik untuk diketahui.


Asal Usul Istilah Kopi
Dalam buku All About Coffee yang dirilis pada tahun 1922, Wiliam H. Ukers menuturkan bahwa kata kopi mulai masuk dan populer di bahasa Eropa sekitar tahun 1600. Kata kopi sendiri diadaptasi dari istilah di bahasa Arab, yaitu qahwa yang berarti kuat. Banyak juga ahli yang meyakini bahwa istilah qahwa merujuk pada minuman yang terbuat dari biji-bijian yang diseduh dengan air panas.